Rabu, 22 April 2015

Kasudin Kesehatan Jaktim Janjikan Tambah Jumlah Rumah Sakit, Puskesmas dan Dokter Spesialis

Untuk mempermudah masyarakat mengakses pelayanan kesehatan, Pemkot Jakarta Timur akan memperbanyak jumlah rumah sakit. Beberapa Puskesmas Kecamatan pun sudah ditingkatkan statusnya menjadi rumah sakit tipe D, diantaranya Puskesmas Kecamatan Kramatjati dan Ciracas.
Selain sarana dan prasarana, sumber daya manusia (SDM) juga ditingkatkan keterampilan dan jumlahnya, khususnya untuk dokter spesialis. Dokter-dokter yang perlu ditambah, antara lain untuk spesialis kandungan, spesialis penyakit dalam, spesialis gizi dan spesialis gangguan jiwa (psikiater).
"Pelayanan kesehatan tidak hanya meningkatkan sarana dan prasarana kesehatan akan tetapi tenaga kesehatan spesialis juga akan kita tambah di tiap rumah sakit tipe D,” kata Kasudin Kesehatan Jakarta Timur Iwan Kurniawan, di kantornya, Senin (20/4).
Menurutnya, Jakarta Timur dengan populasi 2,9 juta penduduk, banyak menghadapi masalah-masalah kesehatan seperti meningkatnya angka kematian ibu dan bayi, penyebaran penyakit menular HIV AIDS, penyakit gangguan jiwa dan beberapa penyakit fisik lainnya. Maka keberadaan  dokter spesialis ditiap rumah sakit tipe D tersebut sangat diperlukan agar masalah-masalah kesehatan yang dialami masyarakat bisa langsung diatasi.
"Dengan adanya dokter spesialis ditiap rumah sakit tipe D, pelayanan kesehatan  warga terutama untuk  penyakit-penyakit khusus dapat langsung diatasi,”  tukas Iwan. 

0 komentar:

Posting Komentar